Feeds RSS

Jumat, 12 Maret 2010

PPB (Part Per Billion)

PPB (Part Per Billion)

Jika diartikan dari kata per kata, maka “Part per Billion” mempunyai arti Satu bagian per miliar. PPB menunjukkan satu bagian per 1.000.000.000 bagian, satu bagian dalam 10 9, dan nilai 1 × 10-9 ini setara dengan 1 tetes air diencerkan ke dalam 250 drum bahan kimia (50 m 3),

Ppb digunakan untuk mengukur konsentrasi suatu kontaminan dalam tanah dan sedimen. 1 ppb sama dengan 1 µg per kg zat padat (µg/kg). Ppb kadang juga digunakan untuk menggambarkan konsentrasi kecil dalam air, di mana 1 ppb setara dengan 1 µg/l, karena satu liter air beratnya kurang lebih 1.000.000 µg. Selain itu, ppb juga sering digunakan untuk menggambarkan konsentrasi kontaminan di udara (sebagai fraksi volume). Dalam kasus ini konversi ppb untuk µg/m3 tergantung pada berat molekul dari kontaminan.

1 ppb = 1 ug/kg atau 1 ug/L atau 1 ng/g

Dan menurut pemahaman saya adalah seperti ini :

Konsentrasi


Jumlah terlarut

------------------------

=

------------------------

1.000.000.000


Jumlah pelarut

Hubungan antara PPB dengan PPM

1000ppb

=

1ppm

100ppb

=

0.1ppm

10ppb

=

0.01ppm

1ppb

=

0.001ppm

http://belajarkimia.com/tag/definisi-bagian-per-miliar

http://www.greenfacts.org/glossary/pqrs/parts-per-billion.htm.

Diakses 17 Februari 2010

0 komentar:

Posting Komentar